Kamis, 23 November 2017

TBM ALC: Alhamdulillah nyanyian galeri alc

Alhamdulillah nyanyian galeri tbm alc, merupakan video ke tiga yang berhasil penulis buat dg memadukan unsur aplikasi tekhnologi tentang berbagai aktivitas tbm alc yang telah berdiri sejak th 2011, seperti membaca, menggambar, mewarnai, pengentrian katalog, pemberkasan akreditasi dsbnya, berikut kegiatan tersebut dengan iringan instrumen lagu melayu riau. Selamat menyaksikan.....salam alc
Proses edit oleh: 
Dra. Hj. Raja Muda Asmida, M. Pd
Tgl 23 November 2017.

Sabtu, 18 November 2017

TBM ALC: Memanjekan Mate di TBM ASMIDA LEARNING CENTER

Udah lame tak menengok hasil aktifitas warga di TBM Asmida Learning Center, hari ini menyempatkan meninjau, setelah seharian disibukkan dengan penyusunan draft rencana program L2PTS tahun 2018, salah satunya melatih SDM untuk pelaksanaan berbagai kegiatan. Inilah hasil pantauan galeri di TBM Asmida Learning Center, yang telah dibuat katalognya oleh Team ALC sejak bulan Agustus 2017, sepulang dari Jakarta. Ada beberapa catatan yang akan dibicarakan dengan team alc dalam pertemuan terbatas, namun secara umum sudah bagus.








Narasi dan Gambar oleh: 
Dra. Hj. Raja Muda Asmida, M. Pd
Tgl 18 s.d 19 November 2017

Jumat, 27 Oktober 2017

TBM ALC: Alhamdulillah dapat tambahan Alquran dari pemilik L2PTS TBM ALC

TBM ALC: Alhamdulillah dapat tambahan Alquran dari Pemilik L2PTS TBM ALC.


Gambar oleh:
 Dra. Hj. Raja Muda Asmida, M. Pd


TBMALC: Hadiah dari Jakarta g21o2017

TBM ALC: Hadiah dari Jakarta g21o2017 Alhamdulillah dapat membeli buku baru untuk TBM Asmida Learning Center, buku agama islam, buku tulis matematika sejumlah 8 buku serta kertas cover dan buku tulis biasa. Di Pekanbaru nanti diserahkan pada wakil sekretaris untuk dibuat katalognya.
Buku yang baru di beli sebelum dimasukkan ke ransel.
Narasi dan gambar oleh: 
Dra. Hj. Raja Muda Asmida, M. Pd

Senin, 16 Oktober 2017

TBM ALC: Alhamdulillah dapat sumbangan buku cerita

Alhamdulillah hari ini tgl 15 Oktober 2017 TBM Asmida Learning Center melalui wakil sekretaris Rava Joti menerima sumbangan buku cerita sejumlah 5 (lima) buku untuk tahap awal dari 10 (sepuluh) yang akan diberikan dari pemilik dan pendiri L2PTS, sekaligus penulis buku cerita bergambar  yaitu ibu Dra. Hj. Raja Muda Asmida, M. Pd. Buku yang ditulis khusus dalam bentuk komik dengan menggunakan kecanggihan tekhnologi, dipadu dalam pengambilan gambar dan cerita tentang gambar, kegelisahan, berkecamuknye hati cube penulis angkat dengan mengambil cover "Senandung Oma Dalam Tatap Nanar". Buku cerita bergambar yang beberape kali proses revisi  akhirnye selesai tanggal 25 Maret 2017, dan mulai diperbanyak dan di jilid di KBU PKBM ALC  pada tgl 15 Oktober 2017. Kini Alhamdulillah buku bisa dibaca di TBM Asmida Learning Center (TBM ALC). Berikut gambar saat joti dan ai sedang membaca buku sambil ketawe-ketawe.



Joti dan ai memperagakan judul dan isi buku 


Joti dan ai, tesenyum senyum, ketawe membace isi buku cerita

Fhoto dan narasi oleh: 
Dra. Hj. Raja Muda Asmida, M. Pd

Minggu, 06 Agustus 2017

TBM ALC: KATALOG BUKU TBM ALC L2PTS MERANGKAI DALAM LIMIT

KATALOG BUKU TBM ALC L2PTS : DALAM LIMIT TERINGAT SELALU
Itulah gambaran saat penulis berada di perpustakaan UNJ beberapa waktu lalu, menjadi salah satu inspirasi untuk pengembangan penataan buku di TBM Asmida Learning Center, dengan cepat selagi ingat dan tiba2x muncul, penulis membuat draftnya untuk dilanjutkan pengetikannya oleh operator sekaligus wakil sekretaris di TBM AlC, yaitu rava joti dan operator kecil ai. Khusus operator kecil setelah dibuat tabel oleh operator beserta contoh pengisiannya, penulis tinggal mengarahkan dan menunjuk beberapa fungsi tombol, yang ai belum ketahui setelah itu Alhamdulillah semua lancar. Berikut fhoto saat kegiatan pengentrian buku katalog tbm alc yang dimulai secara bertahap tgl 6 agustus 2017, khusus untuk operator kecil, tugasnya saat waktu libur setelah mengaji, yang didampingi langsung oleh pemilik l2pts.

Operator kecil ai, istirahat bergabung dengan operator rava joti.

Aktivitas operator rava joti dan ai operator kecil saat mengentri katalog buku TBM ALC L2PTS Pekanbaru. Ini kali kedua operator kecil diikut sertakan dalam proses pengetikan, sebelumnya penulis ikut sertakan dalam pengetikan silabus calistung pendidikan keaksaraan bersama operator utama rava joti dan asisten yudi dan didampingi langsung oleh pemilik l2pts.


Istirahat...bekodak....






Tugas ai operator kecil mengentri buku manajemen didampingi langsung pemilik l2pts. Dalam proses ini, ai juga menanyakan bagaimana cara mengcopy hal yang sama seperti yang biasa penulis lakukan. Karna ai berminat maka penulis ajarkan, sekalian pembelajaran langsung, setelah memberikan contoh, operator kecil akhirnya bisa, kalau ada kata yang sama misal "organisasi", dia tinggal mengcopy kemudian melanjutkan kalimat yang berbeda.






Operator kecil, murid salah satu SD Negeri di Pekanbaru saat istirahat bergabung dg operator utama


Operator TBM Asmida Learning Center, sekaligus wakil sekretaris l2pts, rava joti sedang mengentri buku paud. 

Gambar dan Narasi oleh:
 Dra. Hj. Raja Muda Asmida, M. Pd



Senin, 03 Juli 2017

TBM ALC: Alhamdulillah betambah buku baru di TBM ALC

Alhamdulillah betambah buku baru di TBM Asmida Learning Center, inilah oleh-oleh istimewa yang dibeli saat  berhari raye di Selatpanjang tgl 27 Juni 2017 s.d 1 Juli 2017.

Jumat, 23 Juni 2017

TBM ALC: Mengulang kaji melalui gambar pemandangan

Menggambar pemandangan alam terutama pemandangan pantai adalah kesukaan  penulis sejak zaman ke zaman, apelagi menggambar pokok kelape paling suke entahlah, mungkin karena dulu dekat rumah banyak pokok kelape menjulang baik rumah selatpanjang apelagi di kotalama rohul. Namun penulis sadar saking abstraknye gambar yang penulis buat, sangat memukau jadi tak dapat dinilai hehehe...tapi no problem...yang penting hati senang, sedang gambar berikut gambar pemandangan yang penulis buat dengan melihat gambar dalam buku ai. 

 gambar pemandangan yang telah selesai sebelum diedit, dalam proses pembuatan ai juga ikut mengingatkan ada yang tinggal atau perlu ditambah, baiklah...


Pemandangan dalam gambar hitam putih setelah penulis edit menggunakan kecanggihan teknologi.

Narasi dan gambar oleh: 
Dra. Hj. Raja Muda Asmida, M. Pd

Kamis, 25 Mei 2017

TBM ALC: Mengisi hari libur: Belajar cara melobang kertas


Cara melobang kertas, bukan hal yang mudah, berdasarkan pengamatan tidak terstruktur banyak diantara kita baik yang bekerja di formal maupun nonformal akan kebingungan saat disuruh melobangkan kertas dari mane memulai, tidak sedikit yang salah saat melobang kertas yang benar disebabkan bekerje tidak pakai ilmu dan sombong akhirnya hasil kerja tidak manis. Berikut di tampilkan kegiatan ai salah satu murid SD Negeri di Pekanbaru saat menolong oma usu untuk melobangkan kertas mengisi waktu libur di TBM Asmida Learning Center, setelah itu baru main komputer dan nonton tv ujar ai, oklah tapi tidak boleh terlampau lame. Sebelum melaksanakan kegiatan, penulis memberikan sedikit pelatihan kilat setelah terlebih dahulu memberikan kesempatan pada ai untuk bekerja terlebih dahulu, mengemukakan idenye, setelah itu baru penulis menjelaskan dan ai mendengar penjelasan selanjutnya setelah paham, ai tinggal meneruskan dengan mudah, akhirnya tumpukan kertas sedikit demi sedikit habis di lobang dan disusun ke map tulang jadi betul juge kate pepatah orang melayu, diantaranye: 1) " belajar diwaktu kecil ibarat mengukir diatas batu, belajar diwaktu besar ibarat mengukir diatas air"; 2) "sikit sikit lame lame menjadi bukit" kemudian ade lagi 3) "rajin pangkal pandai malas pangkal bodoh", tetap relevan sampai kapanpun.

Ai memperkirakan posisi kertas yang sudah ditandai dengan melipat sesuai kebutuhan kemudian jrek alat pelobang kertas ditekan, kertaspun selesai di lobang. 

Istirahat dulu makan nenas, kemudian kami membuat dan membacekan puisi spontan tentang nenas, iyalah anak melayu harus lebih pintar dari panglima dan siapepun hehehe.....

Setelah selesai, kertas yang telah dilobang dimasukkan kedalam map bertulang (gb. atas dan gb. bawah)



Inilah hasil kerje ai di TBM Asmida Learning Center, oh ye ai juge membuat gambar disela istirahat.

Narasi dan gambar oleh:
 Dra. Hj. Raja Muda Asmida, M. Pd






Minggu, 14 Mei 2017

TBM ALC: Belajar memahami bacaan di TBM Asmida Learning Center

Memahami Bacaan di TBM Asmida Learning Center 
Oleh:
Dra. Hj. Raja Muda Asmida, M. Pd


Fhoto ai sedang memahami bacaan di TBM Asmida Learning Center.

Ada beberapa buku yang diambil ai murid salah satu SDN di Pekanbaru di rak TBM Asmida Learning Center untuk dibaca diantaranya yang dahulu dibace buku mari menabung, setelah selesai dibaca,  penulis melakukan dialog tentang isi buku yang dibace ai berulang ulang "  dia menjawab tentang menabung" kemudian penulis menanyekan lagi "mengapa oo disuruh menabung oleh ibunya" yang dijawab ai "untuk membeli topi",  beberape pesan dalam cerita ini menurut hemat penulis diantaranya, kalau menginginkan sesuatu harus menabung dulu walau sedikit demi sedikit, selain itu juga mengajarkan anak bersabar sedangkan untuk orang tua tidak langsung menurutkan permintaan anak walau kita mampu, seterusnye yang telah disiapkan ai sendiri  untuk  dibace diwaktu luang yaitu buku "ayo puasa", dan " ayo mengaji", berikut   gambar bukunye



semuenya dapat dibace di TBM Asmida Learning Center.

Narasi dan fhoto oleh:
 Dra. Hj.Raja Muda Asmida, M. Pd

Selasa, 21 Maret 2017

TBM ALC: Bermain di TBM ALC, Walau Sudah Petang: Belajar Mencintai Buku Sejak Dini

GB. Gabungan 
Saat SQS dan bang Ai berselancar dengan berbagai buku bacaan di TBM Asmida Learning Center.


SQS tecenung dekat rak buku TBMALC, macam mane oma usu aku membace buku sebanyak ini.



SQS mengitari TBMALC, mane buku yang nak aku pilih, dongeng anak Riau karangan oma usu  aku mane ye, dimanelah disusun kak joti dan bang yudi ni


Bang ai udah dapat buku yang dicari nampaknye, mantap bang

 bang ai dan sqs sedang beteking nak milih buku mane, jangan beteking...bukukan banyak tinggal pilih tapi harus ingat pesan oma usu, setelah membace letakkan kembali pada tempat semule biar besok mudah mencari kalau dibutuhkan, itu adab resam terhadap buku.

Narasi dan gambar oleh: 
Dra. Hj. Raja Muda Asmida, M.Pd